Sambut Tahun Baru Hijriah, Rumah Baca Indonesia Gelar Yasin dan Tahlil Bersama
Sumenep, Rumah Baca Orid
Dalam rangka menyambut datangnya tahun baru islam, 1 Muharram 1438 Hijriah, Pengurus Rumah Baca Indonesia (Rumah Baca ID) menggelar yasin dan tahlil bersama, Ahad, (2/10/2016) malam di Sekretariat Rumah Baca ID.
Ahmad Fairozi mengatakan, momentum pergantian tahun baru islam, harus kita sambut dengan kebaikan.
“Pergantian tahun baru islam ini harus kita sambut dengan kebaikan,” katanya saat memberikan sambutan pembukaan acara.
Fairozi menyampaikan, selain turut menyambut datangnya tahun baru islam, kita akan memulai untuk membudayakan shodaqoh fatihah disertai dengan membaca yasin dan tahlil bersama yang kita tujukan kepada para ulama dan ummat islam pada umumnya.
“Selain membudayakan shodaqoh fatihah, ini merupakan agenda spiritualitas kita untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT,” Fairozi menegaskan.
Acara tersebut dimulai pada pukul 19.00 WIB dan berakhir pada pukul 21.00 WIB. (Va)